Bahan:
- 750 gram buntut sapi, potong menururt ruasnya
- 2000 ml air
- 2 batang seledri, simpulkan
- 2 buah bawang Bombay, belah membujur 6 bagian
- 2 sdm margarin
- 3 sdm minyak
- 200 gram wortel, kupas, potong melintang 2 cm
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 2 cm biji pala
- 3 buah cengkeh
- 2 batang daun bawang, potong melintang 2 cm
Pelengkap:
- 2 sdm bawang merah goreng
- Acar mentah
Cara membuat:
- Masukkan buntut sapi, seledri dan bawang Bombay ke dalam panic berisi air. Rebus hingga daging empuk. Angkat buntutdan tiriskan. Sisihkan kaldu.
- Panasakan margarin dan minyak. Goreng buntut sebentar. Angkat. Tiriskan. Sisihkan.
- Jerang kaldu di atas api. Masukkan wortel. Tambahkan garam, merica, pala, dan cengkih. Masak sambil sesekali diaduk hingga mendidij dan wortel matang.
- Masukkan daun bawang. Masak dan aduk sebentar. Angkat.
- Penyajian: Letakkan beberapa buntut di dalam mangkuk saji. Tuang kaldu berikutwortel di atasnya. Taburi bawang merah goreng. Sajikan segera dengan acar.
0 comments:
Post a Comment